Isi Artikel Utama

Abstrak

Di dalam artikel ini, penulis menarasikan tentang Yesus mengimplementasikan misi di Galilea yakni mengajar pengajaran yang benar, mengkhotbahkan Kabar Baik Kerajaan Allah, menyembuhkan orang-orang sakit, dan melayani orang-orang yang mengalami kelemahan fisik. Misi Yesus di seluruh daerah yang terletak di Galilea bertujuan agar umat manusia yang telah lama terhilang dapat mendengarkan pengajaran benar yang diajarkan dan Kabar Baik yang diproklamirkan, sehingga bagi mereka yang percaya dan menerima Yesus dapat disembuhkan setiap penyakit dan kelemahan fisik yang telah lama mereka derita. Untuk mengetahui misi Yesus menurut teks Matius 4:23, maka metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif, dengan pendekatan kajian eksegesis. Proses analisis yang dilakukan penulis adalah mengeksegesis teks Alkitab dan menganalisis sumber-sumber sekunder yang terpercaya untuk menghasilkan kajian yang dapat dipertanggungjawabkan. Hasil dari kajian ini menemukan bahwa para pelayan Yesus Kristus harus mengajarkan pengajaran yang benar, memberitakan Kabar Baik Kerajaan Allah/Surga, menyembuhkan orang-orang sakit, dan melayani orang-orang yang menderita kelemahan fisik dalam kehendak-Nya. Jadi melalui kajian eksegesis untuk memperoleh maksud penulis dari teks bahasa aslinya, sehingga teks tersebut dapat dimengerti pembaca masa kini supaya dapat diimplementasikan oleh para pelayan Yesus Kristus secara terus-menerus pada semua tempat pelayanan, baik di gereja, sekolah, maupun di lingkungan masyarakat.

Kata Kunci

Implementation, Mission of Jesus; The Gospel of Matthew 4:23; servant of God Implementasi Misi Yesus Injil Matius 4:23 Pelayan Tuhan

Rincian Artikel

Referensi

    ______. 2010. Scripture4all Foundation - www.scripture4all.org.
    Arifianto, Yonatan Alex dan Sumiwi, Asih Rachmani Endang. 2020. Peran Roh Kudus dalam Menuntun Orang Percaya kepada Seluruh Kebenaran Berdasarkan Yohanes 16:13. Jurnal Teologi Kharismatika: dIEGESIS 3, No 1, Juni: 1-12, http://ojs.sttrealbatam. ac.id/index.php/diegesis.
    Arifianto, Yonatan Alex, Triposa, Reni, Lembongan, Paulus Karaeng. Studi Alkitab tentang Misi dan Pemuridan dalam Amanat Agung dan Implikasinya Bagi Kehidupan Kristen Masa Kini. http://www.google.com/url?esrc=s&q=&rct=j&sa=U&url=http //sttbi.ac.id/ journal/index.php/diegesis/article/download/111/56/&ved=2ahUKEwiGkpjcm7vvAhXRmuYKHVJvCXQQFjAAegQIARAB&usg=AOvVaw1Pnl4baBJ9HaV9vuHop92Z diakses pada tanggal 19 Maret 2021.
    Bagster, Samuel and Sons. 1970. The Analytical Greek Lexicon. London: Samuel Bagster and Sons.
    Baxter, J. Sdilow. 2003. Menggali Isi Alkitab 3 Matius – Kisah Para Rasul. Jakarta: YKBK/OMF.
    Bosch, David J. 2005. Transformasi Misi Kristen. Jakarta: BPK Gunung Mulia.
    Drewes, B.E. 2001. Satu Injil Tiga Pekabar. Jakarta: BPK Gunung Mulia.
    Drewes, B.F. dkk. 2013. Kunci Bahasa Yunani Perjanjian Baru. Jakarta: BPK Gunung Mulia.
    Gea, Ibelala, Beritakan Injil Kepada Segala Makhluk; BIA’: Jurnal Teologi dan Pendidikan Kristen Kontekstual Volume 1, no.1.
    Hayes, John H. and Holladay, Carl R. 2006. Pedoman Penafsiran Alkitab. Jakarta: BPK Gunung Mulia.
    Heer, J. De. 2003. Tafsiran Alkitab Injil Matius Pasal 1-22. Jakarta: BPK Gunung Mulia.
    Henry, Matthew. 2007. Tafsiran Matthew Henry Injil Matius 1-14. Surabaya: Momentum.
    Hutagalung, Patrecia. 2020. Pemuridan Sebagai Mandat Misi Menurut Matius 28:18-20, Pengarah: Jurnal Teologi Kristen 2, Nomor 1, Februari.
    Hutagalung, Stimson dan Ferinia, Rolyana. 2020. Menjelajahi Spiritualitas Milenial: Apakah Membaca Alkitab, Berdoa, dan Menghormati Ibadah di Gereja Menurun? JURNAL TERUNA BHAKTI 2, No 2, Pebruari: 97-111, http://stakterunabhakti.ac.id/e-journal/index.php/teruna.
    Interlinear Scripture Analyzer Basic.
    Katarina & Siswanto. 2018. Keteladanan Kepemimpinan Yesus dan Implikasinya Bagi Kepemimpinan Gereja Pada Masa Kini. Evangelikal: Jurnal Teologi Injili dan Pembinaan Warga Jemaat 2, Nomor 2, Juli: 87-98.
    Kristanto, Billy. 2011. Refleksi Atas Surat 1 Korintus: Ajarlah Kami Bertumbuh (Surabaya: Momentum.
    MacDonald, William. 2012. Ikutilah Yesus! Pedoman Bagi Murid-murid Yesus. Sastra Hidup Indonesia.
    Napel, Henk ten. 2002. Kamus Teologi Inggris-Indonesia. Jakarta: BPK Gunung Mulia.
    Newman Jr, Barclay M. 2004. Kamus Yunani-Indonesia. Jakarta: BPK Gunung Mulia.
    Panggarra, Robi. 2020. Kerajaan Allah Menurut Injil-Injil Sinoptik. Jurnal Jaffray 18 No. 1 April:113, https://ojs.sttjaffray.ac.id/JJV71/article/view/74/pdf_56 diakses pada tanggal 19 Maret 2021.
    Purba, Deora Westa. 2018. Hermeneutika Sebagai Metode Pendekatan Dalam Teologi. Regula Fidei: Jurnal Pendidikan Agama Kristen, 527.
    Putra, Adi. 2015. Misi Yesus Kepada Bangsa-bangsa Lain Kajian Biblika Pelayanan Yesus Berdasarkan Matius 4:12-17. Jakarta: Views.
    Santoso, Dwi Setio Budiono. 2020. Peran Khotbah Gembala Sidang dalam Pertumbuhan Rohani Jemaat, MAGNUM OPUS: Jurnal Teologi dan Kepemimpinan Kristen 1, No 2 Juni: 88-97, http://sttikat.ac.id/e-journal/index.php/magnumopus.
    Stamps, Donald C. (edu). 2010. Alkitab Penuntun Hidup Berkelimpahan. Jakarta: Gandum Mas & LAI.
    Stevanus, Kalis. 2018. Mengimplementasikan Pelayanan Yesus Dalam Konteks Misi Masa Kini Menurut Injil Sinoptik. JURNAL FIDEI 1 No. 2 Desember:288, http://www.stt-tawangmangu.ac.id/e-journal/index.php/fidei.
    Sutanto, Hasan. 2014. Perjanjian Baru Interlinear Yunani-Indonesia dan Konkordansi Perjanjian Baru Jilid I. Jakarta: LAI.
    ____________. 2014. Perjanjian Baru Interlinear Yunani-Indonesia dan Konkordansi Perjanjian Baru Jilid II. Jakarta: LAI.
    Tong, Stephen. 2007. Arsitek Jiwa II. Surabaya: Momentum.
    Usman, Basyiruddin. 2002. Media Pendidikan. Jakarta: Ciputat Press.